Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenal Legenda Kitsune, Rubah dari Mitologi Jepang Kuno

Kompas.com - 18/10/2021, 13:46 WIB
Shintaloka Pradita Sicca

Penulis

1. Zenko kitsune

Istilah zenko secara harfiah berarti rubah yang baik. Diasosiasikan dengan Inari okami, sehingga disebut juga rubah Inari.

Zenko ini selalu digambarkan memiliki bulu berwarna putih. Rubah Inari dalam cerita rakyat Jepang sangat menyukai irisan tahu goreng yang disebut "aburage".

Rubah Inari juga biasanya dipandang lebih langka, tetapi lebih kuat dari pada kitsune yang jahat.

Zenko memiliki kekuatan untuk menangkal kejahatan dan mereka terkadang berperan sebagai roh penjaga, seperti melindungi kuil Inari, desa setempat, dari kitsune yang jahat.

2. Yako kitsune

Yako adalah versi kitsune yang jahat. Yokai ini juga kadang-kadang disebut nogitsune.

Yako umumnya diceritakan lebih lemah dari zenko. Kitsune ini memiliki karakter jahil, mementingkan diri sendiri, dalam beberapa mitos kitsune yako bisa sangat kuat dan jahat.

Dalam cerita rakyat Jepang, kitsune ini suka menipu orang dengan segala cara yang menyebabkan kekacauan.

Baca juga: Kisah Riwayat Taira no Masakado dan Legenda Hantu Kepala Samurai

Romantisme kitsune dengan manusia

Tidak semua kitsune adalah penipu. Ada banyak cerita rakyat dari zaman Jepang kuno tentang kitsune yang jatuh cinta dengan seorang manusia dan memilih untuk menjalani hidup mereka di dunia manusia.

Sebagian besar cerita mengikuti pola yang sama, yaitu seorang pria muda jatuh cinta dengan seorang wanita rubah cantik, dan mereka menikah.

Kitsune wanita terbukti menjadi istri yang sangat setia dan baik. Namun, si pria tidak menyadari identitas asli wanita yang dinikahinya tersebut.

Pada suatu hari diceritakan bahwa pria tersebut tanpa sengaja menemukan kenyataan istrinya adalah rubah. Membuat wanita kitsune tersebut harus melarikan diri.

Karakter yang paling terkenal di Jepang tentang kitsune yang menjadi seorang istri dari pria manusia, adalah Kuzunoha, ibu dari pengguna sihir kuat Abe no Seimei.

Ketika Kuzunoha melahirkan anak, Abe no Seimei yang kemudian mewarisi kekuatan supranatural ibunya yang merupakan kitsune.

Simbolisme kitsune

Kitsune melambangkan kecerdasan, kelicikan, dan tipu daya. Namun, secara umum, mereka dipandang sebagai roh gaib yang nakal.

Hubungan kitsune dengan dewi pelindung mereka, Inari okami, dewa kesuburan, pertanian, beras, sake, teh, serta industri dan pedagang, menekankan sifat supernatural dari makhluk tersebut.

Kitsune adalah penipu yang sangat cerdas dan sangat pandai memanipulasi orang, baik untuk alasan baik maupun jahat.

Semua ini kemungkinan berasal dari kecerdasan tinggi rubah biasa yang telah menjadi sahabat dekat orang-orang Jepang selama ribuan tahun.

Baca juga: Watashi Kirei? Legenda Kuchisake-onna akan Mulai Mengintaimu

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com