Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gempa Bermagnitudo 7,2 Guncang Meksiko, 2 Orang Tewas

Kompas.com - 17/02/2018, 14:53 WIB
Ardi Priyatno Utomo

Penulis

Kepada kanal Televisa, Navarette bercerita mereka terbang dari Mexico City menuju Pinotepa de Don Luis, terletak 37 kilometer sebelah barat daya episentrum.

Di ketinggian 40 meter, pilot tiba-tiba kehilangan kendali sehingga jatuh dan menimpa dua warga yang ada di darat.

"Sayangnya, dua orang kehilangan nyawanya dalam insiden tersebut," ujar kementerian dalam negeri melalui Twitter.

Navarette mengonfirmasi dia selamat. Namun, beberapa penumpang helikopter lainnya mengalami luka-luka.

Sebelumnya, Meksiko dihantam tiga gempa besar yang semuanya terjadi pada September 2017.

Gempa tersebut mengakibatkan 474 orang tewas, dan sekitar 6.400 orang terluka.

Baca juga : Gempa Meksiko, Puluhan Anak Terjebak Hidup di Bawah Puing

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com