Salin Artikel

Kanada Tak Berencana Ambil Kembali Sampah Plastiknya di Malaysia

Pernyataan tersebut disampaikan juru bicara Kementerian Lingkungan Kanada menanggapi pertanyaan Reuters, Kamis (13/6/2019).

"Tidak ada rencana dari pemerinta Kanada untuk mengambil sampai di Malaysia," jawab juru bicara Lingkungan dan Perubahan Iklim Kanada Gabrielle Lamontagne.

Dia menambahkan, Kanada tidak menerima informasi terkait pengiriman limbah dari Kanada ke Malaysia dan mengatakan kementerian telah menghubungi pemerintah Malaysia untuk mendapatkan perinciannya.

Akhir Mei lalu, pemerintah Malaysia mengungkapkan akan mengirim kembali sebanyak 3.000 ton sampah plastik yang tidak bisa didaur ulang ke 14 negara asal, termasuk Kanada, Amerika Serikat, Jepang, Perancis, Australia, dan Inggris.

Tidak ada indikasi berapa banyak sampah plastik yang berasal dari Kanada.

Menteri Lingkungan Hidup Malaysia, Yeo Bee Yin, mengatakan, sampah-sampah ilegal itu berada di dalam sekitar 60 kontainer, dengan 10 di antarannya disebut akan segera meninggalkan pantai Malaysia.

"Malaysia tidak akan menjadi tempat pembuangan sampah dunia. Kami akan mengirim kembali (limbah) ke negara asal," ujar Yeo Bee Yin, pada April lalu.

Selain dengan Malaysia, Kanada juga mengalami masalah limbah sampah dengan Filipina.

Pemerintah Filipina bahkan sempat menarik para diplomatnya di Kanada pada bulan Mei karena masalah limbah ilegal dari Kanada yang gagal diambil kembali dalam batas waktu yang ditentukan.

Pemerintah Kanada pun mencapai kesepakatan pada bulan lalu dengan Manila, untuk mengambil kembali limbah tersebut dan diharapkan sudah akan berada kembali di Kanada pada akhir Juni ini.

https://internasional.kompas.com/read/2019/06/14/16581001/kanada-tak-berencana-ambil-kembali-sampah-plastiknya-di-malaysia

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke