Salin Artikel

Cegah Penumpang Terserang Reaksi Alergi, easyJet Stop Sajikan Kacang

Langkah pelarangan kacang-kacangan dalam penerbangan itu diambil demi melindungi dan memberi kenyamanan kepada penumpang yang memiliki alergi.

Pihak maskapai juga akan meminta kepada penumpang pesawat untuk tidak mengkonsumsi kacang apabila ada penumpang dengan alergi dalam penerbangan yang sama.

"Keamanan dan keselamatan seluruh pelanggan dan kru kami adalah prioritas tertinggi kami sehingga kami memiliki sejumlah prosedur untuk membantu perjalanan penumpang dengan alergi kacang," kata juru bicara easyJet, Kamis (25/4/2019), kepada AFP.

"Kami meminta setiap pelanggan yang alergi kacang untuk memberi tahu kami sebelum melakukan perjalanan dan kami akan meminta agar penumpang lain yang bepergian dalam penerbangan yang sama untuk tidak mengkonsumsi produk mengandung kacang yang telah mereka bawa."

"Kami juga telah menghentikan penjualan kacang di atas pesawat dan akan menghapus produk kami yang mengandung kacang dalam beberapa bulan ke depan," lanjut pernyataan itu.

Isu kacang dalam penerbangan menjadi perhatian penting di Inggris, menyusul kasus Natasha Ednan-Laperouse, gadis usia 15 tahun yang meninggal dalam penerbangan British Airways dari London ke Nice.

Dia dilaporkan mengalami reaksi alergi yang fatal setelah memakan sandwich yang dibelinya di Bandara Heathrow yang ternyata mengandung biji wijen di dalamnya.

Pihak keluarga korban setelah insiden tersebut telah meminta agar dibuat perubahan dalam undang-undang tentang label makanan.

Tak hanya maskapai penerbangan easyJet, penghapusan menu berbahan kacang juga telah dilakukan oleh maskpai penerbangan terbesar Korea Selatan, Korean Air.

Sebelumnya, seorang perempuan yang menjadi penumpang Qantas Australia, Laura Merry (25), terpaksa duduk di dalam toilet pesawat selama penerbangan berlangsung.

Hal tersebut setelah kru penerbangan menolak untuk tidak menyajikan kacang selama perjalanan, meski Merry telah memberitahukan bahwa dirinya mengidap alergi kacang.

https://internasional.kompas.com/read/2019/04/25/21202221/cegah-penumpang-terserang-reaksi-alergi-easyjet-stop-sajikan-kacang

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke