Salin Artikel

Anggota Wanita Termuda Kongres AS Ini Tak Mampu Sewa Apartemen

Dia menjadi perempuan termuda yang menjadi anggota Kongres AS dengan menyabet kursi House of Representatives dari distrik New York.

Namun seperti diwartakan BBC Jumat (9/11/2018). Ocasio-Cortez mengaku dia telah menghadapi kendala pertama saat transisi dari warga biasa menjadi wakil rakyat.

Perempuan berusia 29 tahun itu emngaku tidak bisa menyewa apartemen di Washington karena dia belum menerima gaji sebagai anggota Kongres.

Sesuai dengan aturan kongresional, dia baru bertugas pada 3 Januari 2019 mendatang dengan gaji per tahun mencapai 174.000 dollar AS, sekitar Rp 2,5 miliar.

"Saya masih punya waktu tiga bulan sebelum benar-benar bertugas. Jadi, bagaimana saya bisa menyewa apartemen? Masalah ini sangat nyata," kata Ocasio-Cortez kepada New York Times.

Karena persoalannya itu, dia disebut sebagai anggota Kongres milenial. Dia mengunggah problematika tersebut di akun Twitter-nya.

"Banyak momen di mana sistem pemilihan kita tidak siap ketika orang dari kelas pekerja memimpin. Seperti yang saya alami," tuturnya.

"Kami bakal berurusan dengan berbagai kebutuhan logistik setiap harinya. Saya berusaha membiarkannya hingga Januari tiba," bebernya.

Pengakuannya bahwa dia tidak bisa menyewa apartemen menuai kritikan dari presenter Fox News Ed Henry yang berkata Ocasio-Cortez tak berkata jujur.

Henry berkata Ocasio-Cortez melakukan pemotretan untuk sebuah majalah dengan busana seharga 3.500 dollar AS, atau Rp 51,3 juta.

Ocasio-Cortez menanggapi ucapan Henry melalui kicauannya di Twitter dan menjelaskan bahwa busana tersebut dipinjamkan untuk kepentingan pemotretan.

Warganet melontarkan simpati kepada anggota perempuan termuda itu dengan menyatakan masalah Ocasio-Cortez merupakan masalah kalangan milenial saat ini.

"Itu menunjukkan bahwa sistem konstitusi kami menghendaki bahwa seorang wakil rakyat yang terpilih harus mempunyai kekayaan," kata netizen bernama Will Dawson.

Politisi dari Partai Demokrat itu terpilih berkat isu kemiskinan, ketimpangan kesejahteraan, serta migrasi yang dibawanya.

Ocasio-Cortez bergabung bersama koleganya dari Demokrat Ilhan Omar, dan politisi Partai Republik Elise Stefanik sebagai "anggota milenial".

Lahir di Bronx sebagai keturunan Puerto Rico, Ocasio-Cortez bekerja di restoran hingga dia memutuskan menjadi aktivis di awal 2018 ini.

Tahun lalu, dia dilaporkan memperoleh pendapatan sebesar 26.500 dollar AS, atau sekitar Rp 389 juta.

https://internasional.kompas.com/read/2018/11/10/15243931/anggota-wanita-termuda-kongres-as-ini-tak-mampu-sewa-apartemen

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke