Salin Artikel

"Kwaussie" Jadi Kata Terpopuler di Australia. Apa Artinya?

Kata tersebut mengacu pada seseorang yang berkewarganegaraan ganda, seperti warga negara Australia dan Selandia Baru, seorang warga negara Selandia Baru yang tinggal di Australia, atau orang keturunan Australia dan Selandia Baru.

Dilansir dari Australia Plus, Senin (4/12/2017), Amanda Laugesen, Direktur ANDC, mengatakan, kwaussie merupakan bentuk gabungan dari dua kata, dari kata Kiwi dan Aussie.

Kata itu menjadi terkenal selama terjadinya krisis kewarganegaraan ganda yang memaksa 6 senator, 1 wakil perdana menteri, 1 ketua senat, dan 1 anggota parlemen mundur dari parlemen.

"Kata itu digunakan untuk menggambarkan Wakil Perdana Menteri Barnaby Joyce. Kami menganggapnya sangat populer di media sosial," ucapnya.

Kata kwaussie mengalahkan beberapa istilah populer lainnya di Australia, termasuk makarrata, survei pos, dan robodebt.

Kata-kata tersebut merujuk pada peristiwa politik di Australia sepanjang 2017.

Makarrata adalah sebuah kata dari masyarakat adat Yolngu yang menjadi terkenal setelah terbitnya "Pernyataan Uluru" yang mendesak suara First Nation, bangsa pertama di Australia, untuk diabadikan dalam konstitusi.

Robodebt merujuk pada program pemulihan utang Centrelink.

"Mungkin itu bukan kata yang paling menarik, tetapi memengaruhi banyak orang," kata Laugesen.

https://internasional.kompas.com/read/2017/12/04/14183241/kwaussie-jadi-kata-terpopuler-di-australia-apa-artinya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke