Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

AD Yaman Bentrok dengan Pemberontak, 25 Tewas

Kompas.com - 20/05/2014, 16:16 WIB
SANAA, KOMPAS.com - Sebanyak 11 prajurit Yaman dan 14 anggota pemberontak Syiah Huthi tewas, Selasa (20/5/2014), dalam baku tembak di sebuah basis pemberontak di wilayah utara negeri itu.

Puluhan orang lainnya terluka dalam pertempuran yang pecah di sisi barat kota Amran. Demikian staf medis di rumah sakit Amran menjelaskan.

Seorang sumber militer sebelumnya mengatakan tiga prajurit tewas dalam baku tembak setelah pemberontak menyerang posisi militer di kawasan itu.

Situasi di sekitar kota Amran tetap tegang di mana kelompok pemberontak Huthi berusaha untuk meningkatkan cengkeramannya lewat parade-parade bersenjata dan menggalang protes terhadap militer.

Namun, pemerintah Yaman menduga tujuan utama pemberontak adalah melebarkan pengaruhnya di negeri itu yang segera dipisah menjadi enam wilayah federal.

Demi meraih tujuan ini para pejuang Huthi keluar dari basis-basis mereka di kawasan pegunungan di wilayah utara Yaman tak jauh dari ibu kota Sanaa.

Para pemberontak mengeluhkan rencana pembagian wilayah ini dan menuding Yaman akan dibagi menjadi wilayah kaya dan miskin di bawah rencana pembagian yang telah disepakati pada Februari lalu.

Kelompok Huthi sudah memerangi pemerintah bertahun-tahun. Mereka mengeluhkan adanya marjinalisasi di masa kekuasaan Presiden Ali Abdullah Saleh yang lengser pada 2012 setelah menghadapi aksi protes selama satu tahun.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com