Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pos Penjagaan di Sinai Diserang Mortir, 12 Tentara Mesir Tewas dan 6 Luka

Kompas.com - 14/10/2016, 20:09 WIB

KAIRO, KOMPAS.com - Sebuah serangan ke pos penjagaan tentara Mesir di semenanjung Sinai, Jumat (14/10/2016), menewaskan setidaknya 12 serdadu dan melukai enam lainnya.

Serangan terjadi saat pasukan keamanan melakukan pertempuran melawan kelompok teroris di wilayah tersebut. 

Mortir ditembakkan di pos militer itu, hingga menyebabkan kematian belasan serdadu. Demikian penjelasan dari pihak militer Mesir dan juga pihak medis yang dikutip kantor berita AFP

Jurubicara militer Mesir menyebutkan, pertempuran itu terjadi di wilayah utara Sinai.

"Anggota kelompok teroris yang melakukan serangan itu. Ada 12 serdadu tewas dan enam terluka," demikian bunyi pernyataan pihak militer.

Disebutkan pula, ada 15 anggota kelompok teroris yang tewas dalam pertempuran ini.

Pertempuran terjadi di kawasan Bir al-Abd, sebelah barat El-Arish, Ibu Kota Provinsi Sinai Utara. 

Hingga berita ini diturunkan, belum ada pernyataan dari pihak yang bertanggung jawab atas serangan itu. 

Kelompok teroris di Mesir yang terafiliasi dengan kelompok teroris Negara Islam di Irak dan Suriah (ISIS), sebelumnya telah mengklaim sejumlah serangan ke arah pasukan militer dan warga asing. 

Kawasan Bir al-Abd selama ini memang dikenal marak dengan serangan dan kekerasan. Setidaknya hal itu terjadi dalam tiga tahun terakhir. 

Para teroris di Mesir membunuh ratusan tentara dan polisi sejak sejak militer mengambil alih kepemimpinan Presiden Mohamed Morsi tahun 2013 lalu.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com