Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Video Polisi Kejar Anjing Pakai Moge Tarik Perhatian "Netizen"

Kompas.com - 05/04/2016, 15:59 WIB

SAN FRANCISCO, KOMPAS.com — Singkatan organisasi CHP adalah California Highway Patrol. Namun, khusus hari Minggu (3/4/2016) kemarin, singkatan itu berubah menjadi "Chihuahua Highway Patrol".

Lelucon ini muncul menyusul beredarnya rekaman video di media sosial yang menggambarkan upaya pengejaran yang dilakukan petugas CHP terhadap seekor anjing Chihuahua.

Tak tanggung-tanggung, pengejaran itu menggunakan dua moge khas CHP dan sebuah mobil patroli.

Petugas berupaya mengamankan anjing hitam itu hingga melintas di the Bay Bridge, sebuah jembatan besar yang menghubungkan San Francisco dan Oakland.

Anjing berwarna hitam yang hanya diketahui identitasnya dengan kalung hitam berornamen tengkorak manusia itu terlihat berlari menyusuri the Bay Bridge, sementara moge polisi "mengejar" di belakangnya.

Suasana jalan hari itu terlihat sepi. Rekaman video diambil dari kamera dasbor mobil polisi yang berjalan beriringan dengan moge tadi.

Di dalam rekaman video itu pun terlihat adegan saat si anjing berhenti dan membalikkan badannya, seolah meledek polisi yang mengejarnya.

High speed pursuit on the Bay Bridge this morning! One in custody. All are safe!

Posted by CHP - San Francisco on Sunday, April 3, 2016

Tidak digambarkan bagaimana akhirnya polisi bisa menangkap buruan yang berlari ke arah San Francisco itu.

Akun resmi CHP baik di Facebook maupun Twitter lalu mengunggah video pengejaran berikut pengumuman tentang ditemukannya anjing mungil yang dikenal lincah itu.

"Missing a Chihuahua?" begitu bunyi pengumumannya.

Rekaman ini di jagat medsos dengan cepat mendapat banyak perhatian publik.

CHiPs

Kantor Berita Associated Press menyebut, seusai pengejaran itu, Chihuahua dibawa ke penampungan hewan di San Francisco. 

Uniknya, di tempat itu, anjing tanpa identitas ini kemudian diberi nama Ponch. Nama itu diambil dari nama belakang petugas CHP, Frank Poncherello, yang diperankan Erik Estrada dalam serial televisi legendaris tahun 80-an, CHiPs.

Senin kemarin, petugas dari San Francisco Animal Care and Control mengirimkan update tentang kondisi Ponch. Disebutkan, anjing itu dalam kondisi baik, tetapi akan lebih baik jika dia segera menemukan keluarganya. 

Tak cuma itu, aktor Erik Estrada yang mendengar kabar itu melalui media sosial lalu me-retweeted  pesan itu. Dia mengaku senang melihat adegan pengejaran petugas CHP terhadap si Chihuahua.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com