Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perempuan New York Simpan Jasad Putranya di Rumah Selama 8 Tahun

Kompas.com - 19/09/2016, 12:39 WIB

NEW YORK, KOMPAS.com - Seorang ibu kedapatan menyimpan jasad putranya yang sudah meninggal delapan tahun lalu di kediamannya di kawasan Midwood, Brooklyn, New York.

Peristiwa ini mengingatkan pada film Psycho karya Alfred Hitchcock yang menceritakan karakter Norman Bates yang menyimpan jasad ibunya di loteng setelah membunuhnya.

Kembali ke kasus ini, jasad anak laki-laki itu ditemukan saat sang ibu dibawa ke rumah sakit setelah jatuh tak sadarkan diri.

Saat itulah seorang kerabat kembali ke kediamannya di Brooklyn dan menemukan sisa jasad putra perempuan. Dia kemudian menghubungi polisi melaporkan temuannya itu.

Harian New York Daily News mengabarkan, putra perempuan itu dulunya adalah seorang pengemudi taksi yang meninggal dunia dalam usia 50-an karena sebab alami.

Pria itu terakhir kali terlihat pada 2008 setelah dia terlibat dalam kecelakaan lalu lintas. Setelah itu keluarganya tak pernah melihat pria tersebut.

Sementara itu, para tetangga mengatakan, perempuan tersebut dikenal sangat tertutup dan tak pernah bertegur sapa dengan warga di sekitarnya.

"Dia tak pernah menyapa. Kami hanya sering melihat dia berjalan sambil membawa belanjaan," kata seorang tetangga.

"Dia selalu melihat ke bawah saat berjalan. Memang ada sesuatu yang aneh tentang perempuan itu," tambah tetangga tersebut.

Meski menduga kematian pria ini adalah akibat penyebab alami, tetapi kepolisian tetap meminta tim forensik memeriksa penyebab pasti kematian mantan pengemudi taksi tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com