Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pria Ini Naik Batmobile 1966 ke Pesta Pernikahannya

Kompas.com - 30/06/2016, 16:23 WIB

LONDON, KOMPAS.com - Banyak cara dilakukan pasangan pengantin untuk membuat pesta pernikahan mereka menjadi unik dan tak terlupakan. Salah satunya dilakukan pria pecinta komik asal Blackpool, Inggris ini.

Richard Ashworth adalah penggemar komik dan mencintai semua hal tentang pahlawan super khususnya Batman. Dia bahkan menghias cincin kawinnya dengan lambang kelelawah khas Batman.

Namun, yang membuat kejutan adalah ayah tiri yang juga pendampingnya dalam pernikahan, Steve Richardson (55), yang menghadiahkan mobil impian Richard di hari pernikahannya yaitu mobil Batman asli keluaran 1966.

Richard kemudian mengemudikan mobil uniknya itu ke upacara untuk menikahi Sarah Clayton (55) di Winter Gardens, Blackpool, akhir pekan lalu.

"Itu adalah kejutan yang luar biasa. Saya tak menyangka sama sekali. Sejujurnya saya hampir tak bisa mengendalikan diri," ujar Richard.

Mobil Batman itu, lanjut Richard, juga membuat sang calon istri takjub dan gembira.

"Sarah menganggap ini semua sungguh luar biasa. Mobil itu merupakan hal yang unik dan berbeda. Saya merupakan penggemar berat pahlawan super sejak lama, bahkan di cincin kawin kami ada logo Batman," tambah Richard.

Ayah tiri Richard memang diam-diam mengirimkan mobil unik itu dari London ke Blackpool khusus untuk hari istimewa itu.

Mobil ini digunakan dalam serial televisi Batman pada 1966-1968 dan film adaptasinya.

"Mobil ini adalah yang digunakan Adam West dalam film serial asli Batman, jadi ini bukan mobil replika. Dan saya yakin kini tingga dua mobil yang tersisa dan bisa digunakan," kata Steve.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com