Salin Artikel

Badan Antariksa Rusia Janji Menolong Iron Man yang Tersesat

Kondisi mengenaskan Tony Stark alias Iron Man ini menjadi sensasi internet setelah banyak fans sang pahlawan meminta agar seseorang memberikan bantuan.

Para fans Iron Man ini menyampaikan permintaan tolong lewat media sosial dengan "mencolek" beberapa badan antariksa salah satunya Roscosmos.

Ternyata, candaan ini ditanggapi badan antariksa Rusia itu. Lewat akunnya di media sosial Rusia, VK, Senin (10/12/2018), Roscosmos berjanji akan membantu Tony Stark.

Roscosmos mengatakan, jika wahana yang membawa Tony Stark melintasi Stasiun Angkasa Luar Internasional (ISS) pada Selasa (11/12/2018), para kosmonot Rusia tak segan untuk memberi bantuan.

Kebetulan, para kosmonot Rusia yaitu Oleh Kononenko dan Sergey Prokopyev sedang menjalankan misi berjalan-jalan di luar ISS.

Mereka bertugas untuk memeriksa wahana antariksa Rusia Soyuz untuk memastikan benda itu cukup aman untuk kembali ke Bumi.

Pekan lalu Marvel merilis trailer terbaru Avengers: Endgame yang langsung mendapat sambutan dari para penggemar film ini.

Apalagi, selama berbulan-bulan para penggemar menebak-nebak nasib para superhero itu setelah babak belur dihajar Thanos dalam film sebelumnya.

https://internasional.kompas.com/read/2018/12/10/18401861/badan-antariksa-rusia-janji-menolong-iron-man-yang-tersesat

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke