Salin Artikel

Kabut Tebal di Jalan Raya China, 28 Truk Tabrakan Beruntun

Jarak pandang yang rendah telah menyebabkan sebanyak 28 truk dan kendaraan besar lainnya mengalami tabrakan beruntun di ruas jalan raya Daguang di Zhumadian, provinsi Henan, sekitar pukul 07.20 pagi.

Diberitakan media pemerintah, CCTV, puluhan kendaraan tersebut saling bertabrakan saat akan memasuki ruas jalan raya yang menghubungkan Daqing dengan Guangzhou.

Akibat kecelakaan yang melibatkan puluhan truk tersebut, setidaknya tiga orang dilaporkan meninggal di lokasi kejadian. Selain itu, belasan pengemudi kendaraan dilarikan ke rumah sakit.

Petugas di lapangan masih berupaya menyelamatkan para pengendara yang terjebak di antara kendaraan yang bertabrakan hingga sore hari.

Melansir dari SCMP, sejumlah truk besar yang terlibat dalam kecelakaan tersebut mengangkut muatan berupa buah-buahan, material bangunan, hingga mobil.

Biro Prakiraan Cuaca Provinsi mengatakan, pihaknya telah mengeluarkan peringatan akan adanya kabut tebal pada Senin pagi. Mereka mengeluarkan peringatan oranye, atau peringatan tertinggi kedua.

Dilaporkan tingkat visibilitas atau jarak pandang di ruas jalan tempat terjadinya kecelakaan, di kota Zhumadian, maupun kota-kota terdekat adalah kurang dari 200 meter sejak pagi hingga siang hari.

Hingga Senin sore, separuh jalur di ruas jalan tempat terjadinya kecelakaan beruntun masih diblokir karena tumpukan bangkai kendaraan.

Setidaknya empat mobil pemadam kebakaran telah dikirim oleh dinas pemadam kebakaran ke lokasi insiden. Sementara petugas menyatakan masih menyelidiki penyebab pasti kecelakaan.

https://internasional.kompas.com/read/2018/11/19/19234831/kabut-tebal-di-jalan-raya-china-28-truk-tabrakan-beruntun

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke