Salin Artikel

Helikopter Militer Etiopia Jatuh, Seluruh Penumpang Tewas

Melansir dari News.co.au, pejabat polisi Aschalew Alemi mengatakan kepada kantor berita Etiopia ENA, kecelakaan jatuhnya helikopter militer tersebut terjadi pada Kamis (30/8/2018) pagi di wilayah Oromia.

Ditambahkannya, helikopter militer ET-AIU yang jatuh sedang dalam perjalanan dari kota timur Dire Dawa menuju ke pangkalan udara di kota Bishoftu di tenggara ibu kota Addis Ababa.

Kantor berita itu juga mengatakan, helikopter sudah terbakar di udara sebelum akhirnya jatuh ke tanah.

Belum ada rincian mengenai penyebab pasti terjadinya kecelakaan. Aschalew mengatakan pihaknya kini masih melakukan penyelidikan.

Sementara dilaporkan kantor penyiaran Fana, yang berafiliasi dengan pemerintah Etiopia, helikopter tersebut membawa penumpang 15 personil militer dan tiga orang warga sipil, dua di antaranya anak-anak.

Pernyataan bela sungkawa turut disampaikan Addisu Arega, seorang pejabat tinggi Oromia, wilayah tempat terjadinya insiden, melalui akun Facebook-nya.

"Saya mengungkapkan kesedihan mendalam bagi para korban yang meninggal dan juga keluarga mereka. Saat ini penyebab kecelakaan masih dalam penyelidikan," tulis Arega.

Sebelumnya pada 2013, kecelakaan armada militer Etiopia juga sempat terjadi dengan pesawat kargo yang jatuh di Mogadishu. Sebanyak empat awak pesawat tewas dalam kecelakaan itu.

https://internasional.kompas.com/read/2018/08/30/22560821/helikopter-militer-etiopia-jatuh-seluruh-penumpang-tewas

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke