Salin Artikel

Polisi Malaysia Bantah Klaim Penarikan Semua Pengawal Pribadi Najib

Inspektur Umum Polisi Mohamad Fuzi Harun mengatakan pada Selasa (29/5/2017), kepolisian tidak menarik seluruh pengawal pribadi Najib, melainkan hanya dikurangi beberapa.

"Setiap mantan perdana menteri masih memiliki jatah tertentu, tapi kjumlah anggota yang bertugas tidak akan sama dengan sebelumnya," katanya.

"Namun, personel seperti Aide De Camp (ADC), pengemudi, dan pengawal pribadi masih ditugaskan untuk menjaga keselamatan Najib dan istrinya, Datin Seri Rosmah Mansor," ucapnya.

Sebelumnya, dalam unggahan di Facebook, Najib mengeluarkan pernyataan klaim tentang petugas keamanan, petugas polisi dan pengawal yang ditugaskan kepadanya telah ditarik oleh pemerintah baru, kecuali ADC.

"Hari ini, saya memberi hormat dan mengucapkan selamat tinggal kepada pengawal saya, tim Satuan Aksi Khusus, pengawal dan petugas polisi, yang ditugaskan untuk memberikan keamanan dan bantuan kepada saya dan keluarga, di Kantor Perdana Menteri serta kediaman resmi, Seri Perdana," tulisnya.

Najib mengatakan, dia dan keluarganya tidak akan melupakan layanan, persahabatan dan kesetiaan mereka selama 9 tahun terakhir.

Beberapa pengawal juga telah melayani Najib selama 14 tahun, sejak dia masih menjabat sebagai wakil perdana menteri.

"Saya juga meminta pemerintah baru untuk mengurus kesejahteraan mereka," tulisnya.

"Mereka merupakan anggota dan pejabat berdedikasi yang akan melayani pemerintah saat ini dengan kesetiaan penuh," kata Najib.

Dalam foto yang diunggah Najib, terlihat dia memberi penghormatan kepada barisan pasukan pengawal pribadinya. Tak lupa, dia juga memeluk mereka sebagai tanda perpisahan.

https://internasional.kompas.com/read/2018/05/30/09383361/polisi-malaysia-bantah-klaim-penarikan-semua-pengawal-pribadi-najib

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke