Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Presiden Iran Sampaikan Dukacita untuk Insiden AirAsia QZ8501

Kompas.com - 01/01/2015, 04:04 WIB
TEHERAN, KOMPAS.com - Presiden Iran, Hassan Rouhani, menyampaikan rasa duka cita dan simpati kepada Indonesia atas kecelakaan pesawat terbang AirAsia QZ8501 rute Surabaya-Singapura, lewat pesan yang disampaikan kepada Presiden Joko Widodo.

Pesan yang dikirim pada Selasa (30/12/2014), Rouhani menyatakan seluruh rakyat Iran bersimpati kepada pemerintah Indonesia dan keluarga penumpang maupun kru pesawat tersebut.

"Pada bulan kelahiran Nabi Besar Muhammad SAW, saya berdoa bagi keselamatan seluruh jiwa yang menjadi korban dan semoga keluarga yang ditinggalkan diberikan kesabaran," kata Rouhani.

Badan SAR Nasional memastsikan serpihan pesawat yang ditemukan pada hari itu adalah bagian dari QZ8501 yang hilang kontak pada Minggu (28/12/2014). Serpihan tersebut ditemukan di Selat Karimata, sekitar 110 kilometer barat daya Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah.

Pesawat Airbus A320-200 dengan registrasi PK-AXC tersebut membawa 155 penumpang dan 7 kru. Operasi pencarian dan penyelamatan serta investigasi terkait serpihan yang ditemukan di lokasi masih berlangsung hingga saat ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com