Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi Spanyol Tembak Truk Pengangkut Gas yang "Ngebut" Melawan Arah

Kompas.com - 21/02/2017, 19:54 WIB

BARCELONA, KOMPAS.com - Kepolisian Spanyol, Selasa (21/2/2017), menembak sebuah truk yang memuat tabung-tabung gas butana yang mudah meledak.

Saat ditembak, truk yang dikemudikan seorang warga negara Swedia itu melaju melawan arus lalu lintas di sebuah ruas jalan di Barcelona.

"Kami menahan pengemudi yang berkewarganegaraan Swedia," ujar juru bicara kepolisian Barcelona.

Sebelumnya, balai kota Barcelona mengatakan truk berwarna putih yang memuat belasan tabung gas itu hilang dicuri.

Sejauh ini polisi belum memastikan apakan insiden itu merupakan pencurian biasa atau merupakan sebuah rencana serangan teror.

Mireia Ruiz, seorang saksi mata, mengatakan, pengemudi truk mengabaikan teriakan warga yang memintanya berhenti karena dia melaju kencang ke arah yang salah.

"Saat orang-orang berteriak, dia malah tertawa dan membuat gerakan menghina dengan menggunakan tangannya," kata Mireia.

Di lokasi kejadian terlihat setidaknya 20 orang petugas dan enam mobil polisi. Sementara itu, sejumlah tabung gas tergeletak di jalanan.

Sedangkan di kaca depan truk itu, terlihat beberapa lubang bekas peluru yang dilepaskan polisi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com