Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

2 Hari Hilang di Laut, 2 Nelayan Ditemukan Selamat berkat "Cooler Box"

Kompas.com - 29/04/2016, 16:30 WIB

TEXAS, KOMPAS.com — Dua nelayan, yakni Michael Watkins dan Raymond Jacik, dilaporkan hilang di wilayah Galveston Bay, Texas, Amerika Serikat, pada Senin pagi lalu.

Keduanya dinyatakan hilang setelah tak kembali dari perjalanan laut yang seharusnya hanya memakan waktu lima jam.

Berselang dua hari kemudian, keduanya ditemukan selamat mengambang di permukaan air dengan menggunakan barang-barang yang tersisa dari kapalnya. Awalnya, saat melompat ke laut, mereka menggantungkan nyawanya dengan memakai kotak pendingin makanan.

Setelah ditemukan selamat, Jacik mengaku, perahu nelayan sepanjang enam meter yang mereka gunakan terhantam gelombang besar, dan terbalik pada saat yang tak terduga.

Keduanya belum sempat mengenakan pelampung ketika kecelakaan terjadi.

"Tak ada waktu bagi saya untuk mengambil sesuatu. Sama sekali. Tidak ada kunci, dompet, telepon," kata Jacik seperti dikutip laman CNN, Jumat (29/4/2016).

"Saya dan Mike hanya mampu menjangkau sebuah cooler (boks pendingin) dan menghitung sampai tiga sebelum melompat ke laut. Saya bahkan tidak tahu apa yang saya pikirkan kala itu," ungkap dia lagi.

"Satu-satunya yang terpikir adalah menyelamatkan diri dari kapal yang terbalik," ungkap Jacik lagi.

Saat mengambang di air, keduanya sempat berbagi sandwich dan botol air yang tersimpan di dalam boks itu, sampai akhirnya mereka terpisah.

Jacik menggunakan platform gas untuk menyelamatkan diri sebelum diselamatkan oleh helikopter penjaga pantai pada Rabu lalu.

Sementara Watkins ditemukan selamat di tempat berbeda, dan diangkat oleh petugas penyelamat beberapa menit setelah rekannya.

Kedua nelayan mengalami kelelahan, dehidrasi, dan sejumlah memar ketika diangkat dari permukaan air. Saat ini mereka menjalani perawatan di dua rumah sakit berbeda.

Demikian penjelasan dari petugas penjaga pantai yang menyelamatkan mereka. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com