Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ledakan Hebat Terjadi di Lokasi Kampanye Presiden Nigeria

Kompas.com - 02/02/2015, 22:54 WIB
ABUJA, KOMPAS.com - Sebuah ledakan terjadi di sebuah lapangan parkir di luar sebuah stadion tempat Presiden Goodluck Jonathan menggelar kampanye dalam pemilihan presiden Nigeria, Senin (2/2/2015), tak lama setelah dia meninggalkan tempat itu.

Mohammed Bolari, yang hadir dalam kampanye di kota Gombe, wilayah timur laut Nigeria, mengatakan ledakan terjadi pada pukul 15.10 waktu setempat atau sekitar pukul 22.10 WIB, sekitar tiga menit setelah Presiden Jonathan meninggalkan stadion.

"Presiden baru melewati lapangan parkir itu dan mengikuti di belakang iring-iringan kendaraannya ketika ledakan terjadi, hanya 100 meter dari bus yang kami tumpangi," ujar seorang jurnalis setempat yang tak mau disebutkan namanya.

Presiden Jonathan berkampanye ke kota Gombe hanya berselang sehari setelah dua ledakan hebat terjadi di kota itu, salah satunya menghantam sebuah pos pemeriksaan militer. Setidaknya lima orang tewas dalam insiden tersebut.

Jonathan datang ke Gombe untuk berbicara di hadapan pendukung Partai Rakyat Demokratik (PDP) yang mengusungnya, sebagai bagian kampanye untuk memenangkan pemilihan presiden yang akan digelar dalam waktu dua pekan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com