Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Batas Usia Pensiun di Australia Jadi 70 Tahun

Kompas.com - 02/05/2014, 15:36 WIB
KOMPAS.com -- Pada 2035 nanti, batas usia pensiun di Australia menjadi 70 tahun. Diberlakukan bertahap sejak 2023, batas usia pensiun ini menjadi yang tertinggi di antara negara-negara maju.

AFP dalam wartanya pada Jumat (2/5/2014) mengatakan, pada 2023 nanti rerata usia pensiun ada di posisi 67 tahun. "Usia pensiun di Australia saat ini 65 tahun," kata Menteri Keuangan Joe Hockey.

Sejatinya, Australia tidak punya aturan tertulis ihwal masa pensiun. Namun, sejak 1908 sampai sekarang, lazimnya usia pensiun pria Australia adalah 65 tahun. Sementara wanita Australia akan pensiun pada usia 60 tahun.

Selama sekitar 30 tahun, jumlah warga usia 65 tahun di Australia naik dari 3,5 juta menjadi 7 juta orang. Jumlah warga berusia 65 tahun itu saat ini tercatat 22 persen dari populasi.

Sementara itu, jumlah warga Australia berusia 85 tahun naik dari 0,5 juta menjadi 1,4 juta orang pada saat ini. Kenaikan ini berdampak pada kesiapan sistem kesehatan di negara tersebut.

Pemerintah Australia dalam data termutakhir Biro Statistik mengatakan bahwa populasi di Australia mencapai 23,4 juta orang. Sementara kesempatan hidup rata-rata 79 tahun bagi pria dan 84 tahun bagi wanita.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com