KOMPAS.com - Terbentuknya pulau-pulau Jepang terkait dengan kisah legenda Izanagi dan Izanami, dewa-dewi pencipta.
Bagaimana kisah legenda terbentuknya pulau-pulau Jepang? Berikut rangkuman kisahnya yang dilansir dari berbagai sumber:
Kisah legenda Izanagi dan Izanami dalam membentuk pulau-pulau Jepang diceritakan dalam catatan Kojiki pada abad ke-8.
Baca juga: Watashi Kirei? Legenda Kuchisake-onna akan Mulai Mengintaimu
Sebelum dunia terbentuk, dewa-dewi pertama muncul di Takamagahara, Dataran Tinggi Surga, melansir seperti yang dilansir dari Owlcation.com.
Dewa-dewai (kami) generasi pertama, seperti Amenominakanushi, Takamimusubi, Kamimusubi, menugaskan Izanagi (dewa) dan Izanami (dewi), generasi ketujuh untuk menciptakan kehidupan di Bumi.
Untuk membantu mereka menciptakan kehidupan, pasangan itu diberi tombak permata yang disebut "Ame no Nuhoko".
Berdiri di jembatan atau tangga surga (Ama-no-hashidate) yang menghubungkan surga (Ama) dengan bumi, Izanami dan Izanagi menggunakan "Ama no Nuboko" tombak bertatahkan permata untuk mengaduk lautan.
Menurut legenda, saat menarik tombak dari lautan, garam kristal menetes di ujung tombak Izanagi dan jatuh kembali ke laut menjadi pulau Jepang yang pertama, diberi nama Onogoro-shima.
Baca juga: Kisah Riwayat Taira no Masakado dan Legenda Hantu Kepala Samurai
Di Onogoro-shima, Izanagi dan Izanami menggelar upacara pernikahan dan membangun istana.
Namun, Izanami melanggar adat dengan memanggil Izanagi dahulu. Tersirat dalam cerita yang dianggap dipengaruhi oleh Konfusianisme itu bahwa wanita harus mematuhi suami, tidak wajar bagi pasangan wanita untuk mengambil inisiatif
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.