KOMPAS.com – Perkembangan mobil listrik menjadi semakin pesat akhir-akhir ini dan menjadi tren terbaru di seluruh dunia.
Produsen otomotif kini berlomba-lomba meluncurkan produk mobil listrik termutakhir mereka. Bahkan, bermunculan juga produsen-produsen mobil listrik baru di seluruh dunia.
Baca juga: Inspirasi Energi: Menanti Hidrogen sebagai Sumber Energi di Masa Depan
Desain mobil listrik pun menjadi sangat beragam dan menawarkan berbagai fitur yang semakin lengkap.
Kapasitas baterai yang semakin meningkat dan teknologi fast-charging yang semakin berkembang juga semakin mempopulerkan mobil listrik.
Bahkan, di sektor kecepatan pun, mobil listrik kini bisa diadu dengan mobil sport konvensional.
Untuk itulah, kecepatan yang ditawarkan mobil listrik bertenaga "monster" saat ini tidak bisa dipandang sebelah mata.
Melansir Car Magazine, berikut lima mobil listrik tercepat di dunia pada 2021 yang sudah tersedia di pasaran atau pun harus memesan terlebih dahulu.
Baca juga: Inspirasi Energi: Manfaat Terusan Suez Bagi Perdagangan Minyak Dunia
Perusahaan otomotif asal Inggris, Lotus Cars, meluncurkan mobil listrik yang dinamai Evija.
Perusahaan tersebut menjanjikan Evija sebagai mobil listrik yang paling bertenaga di jalan raya saat produksinya dimulai pada akhir tahun lalu.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.