Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Batas Negara Indonesia Bagian Utara, Selatan, Barat, Timur

Kompas.com - 08/08/2022, 22:03 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

KOMPAS.com - Batas negara Indonesia bagian utara, selatan, barat, dan timur dikutip dari buku Pendidikan Lingkungan Sosial, Budaya, dan Teknologi (PLSBT) karya H Sutrisna (2021) adalah sebagai berikut:

  • Utara: Malaysia, Palau, Filipina, dan Laut China Selatan.
  • Selatan: Timor Leste, Australia, dan Samudera Hindia.
  • Barat: Samudera Hindia.
  • Timur: Papua Nugini dan Samudera Pasifik.

Batas negara Indonesia juga bisa dibagi berupa negara atau daratan, laut, dan udara.

Baca juga: Batas Wilayah Negara Malaysia

Dikutip dari buku Membangun Kedaulatan Bangsa Berdasarkan Nilai-nilai Pancasila: Pemberdayaan Masyarakat Dalam Kawasan Terluar, Terdepan, dan Tertinggal (3T) karya Sutaryo dkk (2015), disebutkan bahwa batas darat wilayah Republik Indonesia berbatasan langsung dengan Malaysia, Papua Nugini, dan Timor Leste.

Bisa dikatakan juga, batas negara Indonesia di darat tersebar di tiga pulau, empat provinsi, dan 15 kabupaten/kota yang masing-masing memiliki karakteristik perbatasan berbeda-beda.

Kemudian, batas negara Indonesia di laut berbatasan dengan 10 negara yaitu:

  • India
  • Malaysia
  • Singapura
  • Thailand
  • Vietnam
  • Filipina
  • Republik Palau
  • Australia
  • Timor Leste
  • Papua Nugini.

Batas wilayah Indonesia di laut umumnya berupa pulau-pulau terluar yang jumlahnya 92 termasuk pulau-pulau kecil.

Baca juga:

Adapun batas negara Indonesia di udara mengikuti batas kedaulatan di darat dan laut, serta dengan angkasa luar yang ditetapkan dalam perkembangan hukum internasional.

Sumber: Kompas.com (Penulis: Vanya Karunia Mulia Putri | Editor: Vanya Karunia Mulia Putri)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com