Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Negara yang Mengakui Taiwan

Kompas.com - 26/11/2021, 16:02 WIB
Danur Lambang Pristiandaru

Penulis

Sumber Reuters,BBC

KOMPAS.com – Sejak Perang Saudara di China usai, komunitas internasional kalut dalam ketidaksepakatan dan kebingungan tentang Taiwan.

Pada 1949, kubu nasionalis di bawah bendera Kuomintang kalah dalam perang saudara.

Tahun itu, sekitar dua juta pendukung Republik China dan Kuomintang yang dipimpin Chiang Kai-shek melarikan diri ke Taiwan.

Di sisi lain, Partai Komunis yang dipimpin Mao Zedong berhasil mengambil alih China daratan.

Pada 1 Oktober, Mao Zedong mendeklarasikan berdirinya Republik Rakyat China di China daratan.

Baca juga: Sejarah Taiwan, dari Kedatangan Bangsa Asing hingga Era Modern

Hubungan Taiwan dengan komunitas internasional

Setelah pendukung Republik China dan Kuomintang pergi dari China daratan, Chiang Kai-shek akhirnya memerintah Taiwan dan mendeklarasikan darurat militer di sana.

Awalnya, Chiang Kai-shek masih mengaku dan mengeklaim mewakili seluruh China. Republik China pun yang berbasis di Taiwan masih berada dalam keanggotaan PBB.

Tetapi pada 1971, PBB mengalihkan pengakuan diplomatik ke Republik Rakyat China yang dikuasai Partai Komunis.

 Baca juga: Akar Konflik China-Taiwan

Hal ini memaksa Republik China yang ada di Taiwan untuk keluar dari keanggotaan PBB sebagaimana dilansir BBC.

Sejak saat itu, jumlah negara yang mengakui Taiwan secara diplomatis turun drastis. Kini, jumlah negara yang mengakui Taiwan tersisa 15 negara.

Berikut 15 negara yang mengakui dan memiliki hubungan diplomatik dengan Taiwan.

  • Guatemala
  • Honduras
  • Haiti
  • Paraguay
  • Nikaragua
  • Eswatini
  • Tuvalu
  • Nauru
  • Saint Vincent dan Grenadines
  • Saint Kitts dan Nevis
  • Saint Lucia
  • Belize
  • Kepulauan Marshall
  • Palau
  • Vatikan City

Baca juga: Kerusuhan di Kepulauan Solomon, Dipicu Pengalihan Hubungan Diplomatik dari Taiwan ke China

Hubungan Taiwan dengan AS

Amerika Serikat (AS) sebenarnya tidak memiliki hubungan diplomatik resmi dengan Taiwan.

Namun, AS merupakan pendukung sekaligus pemasok senjata utama Taiwan sebagaimana diwartakan oleh Reuters.

Pada 1972, lewat Komunike Bersama, AS mengakui pemerintahan China daratan yang dikuasai oleh Partai Komunis dan Taiwan adalah bagian dari China.

Sebagai gantinya, pada 1979, AS tetap menjalin hubungan dengan Taiwan melalui Undang-Undang Hubungan Taiwan.

Sejak pengakuan AS terhadap China daratan, Undang-Undang tersebut menetapkan hubungan yang substansial tetapi non-diplomatis antara AS dengan Taiwan.

Baca juga: Hubungan Amerika Serikat dengan Taiwan

Dalam keterangannya, Kementerian Luar Negeri AS menegaskan bawah negaranya tidak memiliki hubungan resmi dengan Taiwan.

Untuk tetap menjalin kerja sama dengan Taiwan, AS memiliki American Institute in Taiwan (AIT) yang bertanggung jawab untuk menerapkan kebijakan AS terhadap Taiwan.

Kementerian Luar Negeri AS juga mengegaskan dalam keterangannya bahwa “Negeri Paman Sam” tidak mendukung kemerdekaan Taiwan.

Kendati demikian, AS memiliki tujuan untuk mempertahankan hubungan yang kuat dan tidak resmi dengan Taiwan.

Di sisi lain, melalui Undang-Undang Hubungan Taiwan, AS juga memiliki dasar hukum untuk membantu Taiwan dalam mempertahankan kemampuan pertahanannya.

AS juga berkeras menentang status quo yang ada antara China dan Taiwan.

Baca juga: Sejarah China, dari Zaman Prasejarah, Dinasti, hingga Modern

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Siapa Saja yang Berkuasa di Wilayah Palestina Sekarang?

Siapa Saja yang Berkuasa di Wilayah Palestina Sekarang?

Internasional
Ditipu Agen Penyalur Tenaga Kerja, Sejumlah Warga India Jadi Terlibat Perang Rusia-Ukraina

Ditipu Agen Penyalur Tenaga Kerja, Sejumlah Warga India Jadi Terlibat Perang Rusia-Ukraina

Internasional
Genosida Armenia, Apa Itu?

Genosida Armenia, Apa Itu?

Internasional
Mengapa Persia Berubah Nama Menjadi Iran

Mengapa Persia Berubah Nama Menjadi Iran

Internasional
Sejarah Panjang Hubungan Korea Utara dan Iran

Sejarah Panjang Hubungan Korea Utara dan Iran

Internasional
Mengapa Ukraina Ingin Bergabung dengan Uni Eropa?

Mengapa Ukraina Ingin Bergabung dengan Uni Eropa?

Internasional
Siapa Kelompok-kelompok Pro-Israel di AS?

Siapa Kelompok-kelompok Pro-Israel di AS?

Internasional
Mengenal Kelompok-kelompok Pro-Palestina di AS

Mengenal Kelompok-kelompok Pro-Palestina di AS

Internasional
Secara Ekonomi, Cukup Kuatkah Iran Menghadapi Perang dengan Israel?

Secara Ekonomi, Cukup Kuatkah Iran Menghadapi Perang dengan Israel?

Internasional
Mengapa Israel Menyerang Kota Isfahan di Iran?

Mengapa Israel Menyerang Kota Isfahan di Iran?

Internasional
Apa Status Palestina di PBB?

Apa Status Palestina di PBB?

Internasional
Alasan Mogok Kerja Para Dokter di Kenya

Alasan Mogok Kerja Para Dokter di Kenya

Internasional
Posisi Yordania Terjepit Setelah Ikut Tembak Jatuh Rudal Iran

Posisi Yordania Terjepit Setelah Ikut Tembak Jatuh Rudal Iran

Internasional
Asia Tenggara Jadi Tujuan Utama Perdagangan Sampah Impor Ilegal

Asia Tenggara Jadi Tujuan Utama Perdagangan Sampah Impor Ilegal

Internasional
Junta Myanmar Dituding Pakai Warga Rohingya sebagai “Perisai Manusia”

Junta Myanmar Dituding Pakai Warga Rohingya sebagai “Perisai Manusia”

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com