Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PBB Dukung Kekejaman

Kompas.com - 26/03/2012, 02:23 WIB

Konsep karma

Ponchaud pernah tinggal selama beberapa tahun di pedalaman Kamboja. Dia yakin negara tersebut memiliki cara sendiri untuk menyelesaikan konflik, dan hal itu tidak perlu melalui keputusan pengadilan.

Banyak orang yang selamat dari kekejaman rezim Khmer Merah. Para mantan pendukung Khmer Merah telah pula menemukan cara untuk hidup berdampingan dengan kelompok- kelompok korbannya. Mereka sering kali bisa ditemukan hidup damai di desa yang sama.

Mereka yakin karma telah ditetapkan pada kehidupan berikutnya. ”Konsep hak asasi manusia merupakan konsep berbau Yahudi-Kristiani. Bagi Buddhis, manusia tidak eksis. Ketika Anda mati, Anda akan mengalami reinkarnasi,” katanya.

Akan tetapi, pastor tersebut juga tidak menyangkal ada kejahatan yang terjadi di bawah pemerintahan komunis yang memperbudak rakyat dan menciptakan utopia untuk mencapai negara agraris. Dia masih terkenang dengan evakuasi massal dari Phnom Penh pada 17 April 1975.

Ketika itu, lebih dari dua juta penduduk, termasuk anak muda, orang tua, perempuan hamil, dan pasien rumah sakit, harus meninggalkan rumah untuk bekerja di pedalaman.

Pastor Ponchaud adalah salah satu orang asing terakhir yang keluar dari Kamboja pada Mei tahun itu. (APF/JOE)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com