Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wanita Badui Ini Berhasil Cium Mubarak

Kompas.com - 21/04/2011, 21:23 WIB

"Saya pun masuk dan melihat Presiden Mubarak sedang berbaring di ranjang yang menunjukkan ia sedang sakit, dan bilang, semoga lekas sembuh Bapak Presiden, sambil berjabat tangan. Beliau dengan suara terbata-bata menjawab terima kasih doanya," urai Magidah.

Ketika melihat keadaan Mubarak itu, Magidah mengaku menangis tersedu-sedu. Melihat Magidah menangis, Mubarak pun meraih tangan istrinya, Suzanne, yang duduk di sisi ranjang, dan bangun sejenak untuk menyalami Magidah.

Melihat Magidah menangis tersedu-sedu, Suzanne pun menenangkannya. Magidah mengatakan ia berada di dalam kamar perawatan Mubarak itu sekitar lima menit.

"Saat di dalam, di kamar itu hanya ada empat orang, yaitu saya, Presiden, Ibu Suzanne, dan seorang pengawal berdiri diam di sisi ranjang," katanya.

Di akhir pertemuan, Magidah mendoakan lagi agar Mubarak cepat sembuh. Mubarak pun menjawab terima kasih dan Alhamdulillah atas doa dan ziarah tamu istimewanya tersebut.

"Saya pun menyalami Presiden Mubarak dan mencium kepalanya, seolah-olah saya mencium ayah sendiri yang sedang sakit," kata Magidah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com