Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Umat Berdatangan Sebelum Misa Terpagi

Kompas.com - 25/12/2010, 07:17 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Umat Nasrani dari Jakarta dan sekitarnya mulai berdatangan ke Gereja Katedral, Jakarta Pusat, Sabtu (25/12/2010), untuk mengikuti misa Natal di gereja Katolik terbesar di Indonesia itu.

Mereka mulai berdatangan sebelum misa pertama dimulai pukul 06.00. Gereja Katedral menggelar lima kali misa Natal pada hari ini.

Misa pertama pada pukul 06.00 dipimpin RM Bratakartana. Misa kedua pada 07.30 oleh RM Suhardi Antara. Kemudian misa pontifikal yang dipimpin Uskup Agung akan dimulai pukul 09.00.

"Biasanya yang ramai umat pada misa pontifikal saat ada Uskup Agung," ujar petugas Humas Katedral, Hartoyo, di Gereja Katedral, Jakarta.

Misa selanjutnya pukul 11.00 dipimpin Romo Hari Sulistyo dan pukul 18.00 oleh Romo Markus Wandani. Pengamatan Kompas.com, puluhan polisi tampak berjaga di sekitar Katedral.

Mereka tampak mengatur arus lalu lintas dan arus pengunjung. Di depan Katedral, tepatnya di dekat pintu pagar Masjid Istiqlal yang berseberangan dengan Katedral, terlihat posko pengamanan kepolisian.

Pengamanan di dalam lingkungan gereja, tampak dijaga petugas gereja Katedral. "Pengamanan cukup baik, ya," ujar Hartoyo. Dikatakannya, biasanya gereja Katedral dipenuhi umat pada tiap hari raya Natal.

Seringkali, jumlah umat yang datang melebihi kapasitas kursi katedral yang hanya terdapat 800 kursi. Umat yang tidak mendapat kursi di dalam gereja, biasanya mengikuti misa Natal di tenda-tenda luar gereja yang disediakan panitia.

"Di luar bisa 1000 orang," kata Hartoyo. Hingga berita ini diturunkan, warga masih berdatangan untuk mengikuti misa pukul 07.30.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com