Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 12/06/2013, 13:08 WIB

JERUSALEM, KOMPAS.com - Pasukan Austria yang tergabung dalam pasukan pemantau gencatan senjata di dataran tinggi Golan, Rabu (12/6/2013), memulai proses penarikan mundur, setelah pemerintah negeri itu memutuskan untuk mengakhiri misi mereka bersama PBB karena alasan keamanan.

Sebanyak 20 personel prajurit memasuki wilah Israel di dataran tinggi strategis itu melalui perbatasan Quneitra, satu-satunya penghubung langsung antara Israel dan Suriah.

Pasukan Austria itu menggunakan jeep yang dikawal kendaraan lapis baja sebelum melintasi pintu perbatasan melewati pemeriksaan pasukan Suriah dan Israel.

Sebanyak 50 dari 378 prajurit Austria ditarik mundur hari ini. Demikian sejumlah sumber menyatakan.

Seorang pejabat tinggi Austria mengatakan puluhan prajurit Austria sudah meninggalkan markas UNDOF, misi PBB di Golan. Radio Israel mengatakan prajurit yang sudah meninggalkan markas UNDOF adalah para staf administrasi.

"Namun, sebagian besar prajurit masih berada di posnya hingga PBB mendapatkan negara pengganti yang bersedia mengirimkan tentaranya untuk menggantikan posisi Austria," kata pejabat Israel yang tak mau disebut namanya itu.

Austria yang menjadi salah satu tulang punggung misi PBB di Golan, memutuskan untuk menarik mundur pasukannya karena kondisi keamanan di Golan yang kian tak menentu.

Menteri Pertahanan Austria Gerald Klug mengtakan penarikan pasukan Austria dari Golan ini akan memakan waktu paling lama empat pekan.

Sejauh ini PBB belum mendapatkan pengganti Austria sehingga PBB mencoba membujuk Austria agar memperlambat proses penarikan mundur tentaranya.

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com