Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pesta Bir Kembali Digelar di Berlin

Kompas.com - 04/08/2012, 12:12 WIB
Irma Tambunan

Penulis

BERLIN, KOMPAS.com — Pesta minum bir di kota Berlin, Jerman, kembali digelar. Ratusan warga memadati sepanjang Jalan Karl Marx Alle untuk menikmati beragam merek bir dari 88 negara dalam ajang Internationales Berliner BierFestival 2012, Jumat hingga Minggu (5/8/2012).

Festival bir ini merupakan yang ke-16 kalinya berlangsung setiap tahun. Pada pembukaan festival, Jumat sore kemarin, sekitar 800 warga memadati sepanjang hampir 1 kilometer jalan itu untuk menikmati 180 macam bir dalam 2.000 variasi buatan Jerman, Belgia, Inggris, dan puluhan negara lainnya.

Wartawan Kompas, Irma Tambunan, dari Berlin, Sabtu (4/8/2012), melaporkan, dengan membayar 1,5 euro, setiap orang dapat sepuasnya menikmati bir. Mereka berkumpul di sepanjang trotoar dan ruang publik sambil berjoget dalam iringan musik live.

Salah seorang warga Berlin, Piter, menyatakan, ia selalu hadir dalam setiap festival bir karena di situlah dia bisa sepuasnya menikmati beragam jenis bir dari beberapa negara dengan harga terjangkau. "Kami lebih bebas memilih bir yang disukai dan minum sepuasnya," ujar Piter.

Diperkirakan sekitar 1 juta warga akan menghadiri Internationales Berliner BirFestival. Meski begitu, ajang ini bukanlah yang terbesar. Sejumlah ajang festival bir berlangsung setiap tahun dan yang terbesar akan berlangsung di kota Muenchen, Jerman, Oktober mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com