Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

22 Imigran Gelap Ditangkap di Jambi

Kompas.com - 12/02/2012, 16:46 WIB
Irma Tambunan

Penulis

JAMBI, KOMPAS.com — Sebanyak 22 orang imigran asal Irak, Pakistan, dan Afganistan, ditangkap polisi saat baru tiba di halaman Hotel Sevia, Kotabaru, Jambi, Minggu (12/2/2012). Mereka tidak membawa kelengkapan keimigrasian.

Kepala Polsek Jelutung Ajun Komisaris Bastari Yusuf menjelaskan, para imigran turun dari mobil travel sekitar pukul 01.00 , di halaman parkir Hotel Sevia, Jalan Pangeran Hidayat.

Petugas yang memperoleh informasi kedatangan mereka menanyakan surat identitas dan paspor. ”Karena tidak memiliki surat identitas dan kelengkapan lainnya, mereka langsung kami amankan,” kata Bastari.

Para imigran itu datang dari Pekanbaru, Riau, lalu transit di Jambi. Masih diselidiki tujuan perjalanan mereka.

Bastari menyebutkan, seluruh imigran berasal dari wilayah Asia timur, yaitu Afganistan sebanyak 12 orang, Pakistan 7 orang, dan Irak 3 orang. Saat ini mereka ditahan di Polres Kota Jambi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com