Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

44 Imigran Juga Berhasil Dicegah di Sukabumi

Kompas.com - 10/11/2011, 13:18 WIB
Didit Putra Erlangga Rahardjo

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com - Selain mengamankan empat tersangka terkait penyelundupan yang gagal di perairan Pangandaran, kepolisian juga berhasil menggagalkan upaya serupa di awal Oktober. Bedanya, para imigran dicegah di darat sebelum menyeberang ke Australia lewat darat.

Para imigran keburu dicegat kepolisian di daerah Cikidang, Sukabumi, sebelum tiba di lokasi tujuan yakni Palabuhanratu. Mereka menumpang sepuluh unit mobil yang disewa di Sukabumi dengan harga Rp 700.000 per orang.

"Mereka bakal menaiki kapal untuk menuju ke Pulau Natal di Australia," kata Kepala Bidang Humas Polda Jabar, Ajun Komisaris Besar Martinus Sitompul, Kamis (10/11/2011).

Dari pengiriman manusia tersebut, dua tersangka berhasil diamankan yakni T (34) seorang WNA berkebangsaan Iran yang bertugas mengundang calon imigran ke Indonesia, serta L yang bertugas untuk mengatur perjalanan.

Sanksi yang menanti dua tersangka itu, ujar Martinus, adalah 10-15 tahun karena melanggar undang-undang keimigrasian. 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com