Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
INVESTASI

Buffet Terus Koleksi Saham

Kompas.com - 12/08/2011, 10:42 WIB

KOMPAS.com Siapa tidak kenal investor kawakan Warren Buffet? Apa yang dilakukannya ketika pasar saham sedang terombang-ambing seperti pada pekan ini?  

Warren Buffet terus membeli saham di tengah penurunan tajam bursa global pekan ini. Dia pun mengatakan, belum melihat adanya kemungkinan penurunan saham besar-besaran lagi.  

Dalam wawancara dengan majalah Fortune yang dipublikasikan pada Kamis (10/8/2011), Buffet juga mengatakan bahwa dia paham mengapa Standard & Poor's menurunkan prospek peringkat kredit perusahaannya, Berkshire Hathaway. Akan tetapi, dia tidak sepakat jika alasan penurunan itu dikaitkan dengan penurunan peringkat utang Amerika Serikat.  

Investor berusia 80 tahun yang juga disebut "Oracle of Omaha" itu juga mengatakan, penurunan di pasar saham tidak membuatnya terkejut. "Semakin rendah pasar saham, semakin banyak saham yang saya beli. Saya bergerak di bisnis pembelian saham," ujarnya.  

"Hingga saat ini, semua bisnis kami sudah pulih, kecuali bisnis yang berhubungan dengan konstruksi rumah," ujarnya. Perusahaannya antara lain memiliki saham Cocacola.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com