Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Radiasi Nuklir Membuat Bursa AS Lunglai

Kompas.com - 29/03/2011, 07:36 WIB

NEW YORK, KOMPAS.com - Mayoritas saham di bursa AS terjungkal pada perdagangan Senin (28/3/2011) waktu setempat. Pelaku pasar masih cemas, Jepang gagal dalam menahan penyebaran radiasi nuklir di negaranya.

Indeks Dow Jones Industrial Average turun 22,71 poin, atau 0,19 persen menjadi  197,88 poin. Indeks Standard & Poor’s 500 turun 3,61 poin atau 0,27 perse pada 1.310,19, padahal, sebelumnya, S&P 500 sempat naik sebesar 0,5 persen. Adapun indeks Komposit Nasdaq turun 12,38 poin atau 0,45 persen, ke posisi 2.730,68.

Saham-saham yang mempengaruhi pergerakan bursa AS antara lain: Marriott International Inc yang turun 6,3 persen, Starwood Hotels & Resorts Worlwide Inc anjlok 5,7 persen, EBay Inc melorot 4 persen, dan Goodyear Tire & Rubber Co yang turun 5,7 persen. Sementara itu, RadioShack Corp reli 5 persen, tertinggi dalam S&P.

"Saya memprediksi, pasar akan terus mengalami gejolak, tidak hanya di Jepang, melainkan juga di Timur Tengah dan Afrika Utara. Banyak sekali ketidakpastian di sana," papar Bruce Bittles, chief investment strategist Robert W. Baird & Co. ( Barratut Taqiyyah/Kontan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com