Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Iran Bakal Bangun 16 PLTN Anyar

Kompas.com - 23/02/2013, 16:48 WIB
Josephus Primus

Penulis

KOMPAS.com - Organisasi Energi Atom Iran (AEOI) mengatakan Iran akan membangun 16 pembangkit listrik tenaga nuklir (PLTN) anyar alias baru. Menurut warta Press TV di Tehran pada Sabtu (23/2/2013), mayoritas PLTN itu dibangun di kawasan pantai wilayah Iran.

AEOI dalam pernyataannya mengatakan lokasi pembangunan 16 PTN itu ada di wilayah pantai Laut Kaspia, Teluk Persia, dan Laut Oman. "Ada yang dibangun di Khuzestan dan kawasan Barat Laut Iran,"kata AEOI.

Proyek 16 PLTN itu, menurut AEOI, sejalan dengan rencana Iran mencukupi kebutuhan listrik di masa mendatang. "Proyek itu pun sudah sesuai dengan regulasi internasional,"kata AEOI lagi.

Sementara itu, dialog program nuklir Iran bakal dihelat di Almaty, Kazakstan pada 26 Februari 2013. Peserta dialog itu, di samping Iran adalah AS, Inggris, Perancis, Rusia, China, dan Jerman.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com