Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Qantas Tersambar Petir Saat Terbang

Kompas.com - 11/05/2011, 13:42 WIB

WELLINGTON, KOMPAS.com — Sebuah pesawat maskapai penerbangan Qantas yang terbang dari Auckland menuju Melbourne terpaksa berbalik arah setelah terkena petir, Rabu (11/5/2011), demikian laporan Asosiasi Pers Selandia Baru.

Pesawat Boeing 737 bernomor penerbangan QF 26 itu membawa 144 penumpang. Awak pesawat tersebut tidak mengumumkan adanya situasi darurat. Pesawat tersebut berhasil mendarat dengan aman di Auckland sekitar pukul 14.30 waktu setempat. TVNZ melaporkan, kabin pesawat itu dipenuhi asap, tetapi tidak ada korban yang luka.

Qantas mengatakan, kerusakan pada pesawat terbang masih belum diketahui, tetapi mereka kembali ke Auckland sebagai tindak pencegahan. Selain itu, belum juga ada rincian lain yang dapat dilaporkan.

Ini merupakan kejadian ketiga pesawat melakukan pendaratan tidak terjadwal di Selandia Baru dalam pekan ini. Sebelumnya, dua pesawat dengan penerbangan domestik Selandia Baru terpaksa melakukan pendaratan darurat akibat kerusakan mesin, Minggu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com