Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sakit Kepala Menahun Akibat Pensil di Dalam Kepala

Kompas.com - 29/05/2013, 22:41 WIB

BERLIN, KOMPAS.com - Para dokter Jerman mengatakan seorang pria Afganistan yang selama bertahun-tahun mengalami sakit kepala, hidung beringus dan masalah mata, ternyata karena ada pensil di dalam kepalanya.

Pensil yang ditemukan dan dicabut para dokter itu berukuran 10 centimeter.

Para dokter bedah dari Universitas Aachen yang melakukan operasi terhadap pria berusia 24 tahun itu mengatakan pasiennya dalam pemulihan.

Pensil itu menyebabkan gangguan mata serta hidung yang mengakibatkan sinus.

Saat ditanya mengapa sampai pensil masuk ke dalam kepalanya, pria Afganistan itu mengatakan ia pernah jatuh saat masih kecil dan menyebabkan hidung berdarah.

Pria yang tidak disebutkan namanya itu mulai berobat tahun 2011 karena selalu merasakan sakit kepala dan masalah mata yang terus memburuk.

Kasus itu diajukan dalam konperensi medis di Essen Jerman oleh Profesor Frank Hoelze dari Universitas Aachen, kata juru bicara rumah sakit Mathias Brandstaedter Rabu (29/5/2013).

Pensil ditemukan setelah pemeriksaan medis secara rinci dengan menggunakan tomografi komputer, teknik gambar melalui pemindai, menurut media Jerman.

Hasil pemindaian menunjukkan pensil di dalam kepalanya dan diperkirakan telah berada selama sekitar 15 tahun.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com