Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bos "Marketing" Lumia Tak Lagi di Nokia

Kompas.com - 08/10/2012, 07:11 WIB

nokia Nokia Lumia 920


KOMPAS.com — Ilari Nurmi, Vice President untuk product marketing yang disebut bertanggung jawab atas strategi marketing Lumia di jajaran Nokia, telah meninggalkan Nokia.

Kantor berita Reuters mengabarkan telah mendapatkan konfirmasi dari Nurmi bahwa dirinya tak lagi di Nokia. Namun, Nurmi tak menyebutkan apakah ia mengundurkan diri atau diminta pergi.

Kepergian Nurmi tak terpaut jauh dari peluncuran Lumia 920 yang dilakukan pada September 2012. Itu adalah, menurut Reuters, saat terakhir Nurmi berbicara secara resmi kepada media massa.

Peluncuran Lumia 920, smartphone dengan Windows Phone 8, tidak disambut baik oleh para investor. Salah satunya karena Nokia saat itu tidak mengumumkan secara pasti kapan produk itu akan tersedia di pasaran dan berapa harganya.

Peluncuran itu juga diikuti dengan "insiden" yang membuat Nokia harus meminta maaf karena ketahuan "tidak jujur" menggunakan video dan foto dalam promosi Lumia 920. Video dan foto yang disebut diambil dengan Nokia 920 ternyata diambil dengan kamera profesional.

Nokia 920 diyakini akan muncul sebelum akhir 2012. Produk ini diharapkan bisa bersaing dengan iPhone 5 dan Samsung Galaxy S III sebagai smartphone pilihan untuk belanja pada akhir tahun.

Keluarga Lumia saat ini menjadi salah satu strategi utama Nokia untuk bertarung di pasar ponsel global. Selain Lumia, ada juga keluarga ponsel murah Asha yang lebih difokuskan pada pasar berkembang seperti Indonesia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com