Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penerbangan Tel Aviv-Kairo Akan Ditutup

Kompas.com - 16/09/2012, 21:08 WIB
Haryo Damardono

Penulis

YERUSALEM, KOMPAS.com- Maskapai Israel El Al berencana menutup penerbangan langsung dari Tel Aviv (Israel) menuju Kairo (Mesir). Rencana penutupan penerbangan langsung tersebut, telah disampaikan maskapai El Al kepada Menteri Luar Negeri Israel Avigdor Lieberman.

"Kami terbebani biaya operasional. Juga harus menutup kebutuhan dana yang besar untuk keamanan. Kebutuhan dana itu mencapai ratusan ribu dollar Amerika per tahun," kata Chief Executive Officer Maskapai El Al, Eliezer Shakedi, dikutip dari kantor berita AFP, Minggu (16/9/2012).

Kantor berita AFP, mengutip harian Israel Maariv, menginformasikan, penerbangan dari Tel Aviv menuju Kairo telah berlangsung selama tiga dekade. Setidaknya, ada satu penerbangan langsung per minggu untuk menghubungkan dua kota itu.

Namun, sejak turunnya Presiden Hosni Mubarak pada bulan Februari 2011, kata Shakedi, tingkat keterisian penerbangan terus menurun, bahkan hampir kosong.

"Dalam situasi seperti ini, di tengah situasi keamanan yang sensitif di Mesir, El Al membutuhkan penanganan khusus. Juga dengan biaya yang khusus pula," ujar Shakedi.

AFP menuliskan, meski dua negara tetangga ini telah menandatangani perjanjian perdamaian pada tahun 1979, sesungguhnya hubungan dua negara tak pernah hangat. Perubahan kepemimpinan di pemerintahan Mesir di Kairo, juga meningkatkan ketakukan di Israel terhadap masa depan perjanjian tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com