Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Iran Tolak Kunjungan Inspektur Nuklir Internasional

Kompas.com - 23/02/2012, 02:46 WIB

Ketika ditanya tentang rencana kunjungan penasihat keamanan nasional AS, Tom Donilon, ke Israel akhir pekan ini, Carney mengatakan, AS dan Israel memiliki tujuan sama, yaitu mencegah Iran memiliki senjata nuklir.

Hubungan AS-Israel sempat terganggu oleh pernyataan sejumlah pejabat pertahanan AS seperti dirilis harian The New York Times edisi hari Selasa bahwa Israel akan sangat sulit melakukan serangan udara terhadap beberapa instalasi nuklir Iran. Sejumlah pejabat Israel, termasuk PM Benjamin Netanyahu, menyatakan kecewa terhadap pernyataan beberapa pejabat pertahanan AS.

Dengan kata lain, serangan udara oleh Israel ke Iran hanya dimungkinkan dengan bantuan AS. Secara geografis, serangan Israel hanya bisa mulus jika didukung fasilitas militer AS di Teluk.

Iran kini terus mendapat tekanan internasional akibat aktivitas program nuklir yang kontroversial itu. Barat telah menjatuhkan sanksi berat berupa larangan ekspor minyak Iran yang berlaku efektif mulai awal Juli nanti.

Sebaliknya, Iran kerap mengancam akan menutup Selat Hormuz jika ekspor minyaknya terganggu. Deputi Panglima Angkatan Bersenjata Iran Muhammad Hejazi menegaskan, Iran akan mengambil aksi terlebih dahulu melawan musuh-musuh jika kepentingan nasional Iran dalam keadaan bahaya. (mth)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com