Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Marinir AS Terekam "Nodai" Jenazah

Kompas.com - 13/01/2012, 03:14 WIB

Dia mendesak Pemerintah AS segera menggelar penyelidikan dan menjatuhkan hukuman keras bagi para pelaku. Menurut Karzai, perbuatan seperti itu sangat tidak manusiawi dan terkutuk.

Dalam kesempatan terpisah, juru bicara pasukan Taliban, Zabihullah Mujahed, mengatakan, perilaku yang terekam dalam video itu hanyalah sebagian kecil dari berbagai kejahatan yang telah dilakukan prajurit AS terhadap rakyat Afganistan dalam 10 tahun terakhir.

Sementara itu, pasukan keamanan Afganistan, yang dipimpin NATO, memastikan para pelaku dalam video itu sudah tidak lagi bertugas di Afganistan.

Tercatat jumlah pasukan Marinir AS di Afganistan mencapai 20.000 personel, yang kebanyakan bermarkas di Provinsi Kandahar dan Helmand.

Total pasukan militer AS yang ditempatkan di negeri itu mencapai sekitar 90.000 orang.(BBC/REUTERS/DWA)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com