Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kim Meninggal di Kereta Api

Kompas.com - 20/12/2011, 03:37 WIB

Pyongyang, Senin - Pemimpin Korea Utara Kim Jong Il meninggal akibat serangan jantung karena ”ketegangan jiwa dan fisik yang besar”. Jong Il, pemimpin sejak kematian ayahnya tahun 1994, meninggal di kereta api saat mengunjungi daerah di luar Pyongyang, Sabtu (17/12) pukul 08.30.

Kematiannya baru diketahui dunia pada hari Senin (19/12). Media Pemerintah Korut merilis berita kematian itu merujuk pada keterangan pemerintah. Berita duka itu disiarkan dalam sebuah pernyataan emosional yang dibacakan di televisi nasional.

Seorang pembawa acara televisi mengenakan pakaian hitam untuk membacakan kabar kematian itu. Dia berlinang air mata. Tidak jelas, apakah ini tangisan tulus atau dibuat-buat. ”Saya menyampaikan berita ini dengan kesedihan yang mendalam,” demikian kata perempuan itu.

Kantor berita Agence France Presse (AFP) menuliskan berita yang mengingatkan kejadian tahun 1994 ketika histeria yang diatur rapi muncul. Warga Korut bertahan di rumah karena takut berkeliaran di jalanan dan tidak memperlihatkan sikap sedih.

Semua tentara disebar dan setiap jarak empat meter selalu ada tentara. Tujuannya bukan semata-mata untuk posisi siaga satu, tetapi untuk melihat jika ada yang tidak berduka.

Pyongyang menampilkan foto-foto orang menangis di jalan-jalan begitu mendengar kematian pemimpin mereka. Keadaan memperlihatkan Kim Jong Il, yang mereka juluki pemimpin tercinta, sungguh seakan-akan amat dicintai warga walau wabah kelaparan mencabut nyawa banyak orang.

Instrumen negara seperti Korean Central News Agency (KCNA) dipakai optimal. ”Mereka (rakyat) bahkan tidak sudi menghapus air mata dan sedang merasakan derita dan rasa sedih yang berat akibat berita itu,” demikian KCNA, Senin, saat mencoba melakukan tugasnya sebaik mungkin.

KCNA melanjutkan, penduduk yang berjumlah 24 juta jiwa tersebut benar-benar berada dalam duka yang tak terlukiskan dengan kata-kata.

TV pemerintah memperlihatkan anggota partai berkuasa yang sedang rapat. Para anggota partai ditonjolkan dalam suasana berduka memukul-memukul meja serta menggerutu habis-habisan karena sedih telah ditinggal ”pemimpin tercinta”.

”Saya tidak memercayai semua ini. Mengapa dia meninggal seperti ini? Apa yang harus kami lakukan?” kata seorang kader partai, Kang Tae Ho.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com