Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Momen-momen Bersejarah Bin Laden

Kompas.com - 02/05/2011, 15:27 WIB

* 27 Desember 2001 – Pejabat Afganistan melaporkan bahwa Bin Laden berada di Pakistan bersama para pengikutnya.

* 18 Januari 2002 – Presiden Pakistan Pervez Musharraf menyatakan bahwa Osama bin Laden mungkin telah meninggal karena gagal ginjal di Afganistan setelah terlepas dari alat bantu pengobatannya.

* 15 Februari 2002 – Dilaporkan bahwa Bin Laden selamat dari serangan bom di lokasi persembunyiannya. Beberapa orang mengaku melihatnya dan suaranya terdengar di radio.

* 17 Mei 2002 – Sebuah koran di Arab Saudi mengutip pemimpin Taliban, Mullah Mohammed Omar, yang menyatakan, "Sheikh Osama masih hidup dan hal itu menyebabkan marah (Presiden AS) Bush yang menjanjikan kepada warganya hendak membunuh Osama, tetapi tidak menyadari bahwa hidup mati manusia ada di tangan Tuhan."

* Juli 2002 – Abdel-Bari Atwan, editor koran Al-Quds Al Arabi yang berbasis di London, menyatakan Osama bin Laden dalam kondisi sehat, tetapi sempat terluka saat persembunyiannya diserang pada bulan Desember. Disebutkan juga oleh pengikut Bin Laden bahwa pemimpin mereka tidak akan lagi tampil sebelum serangan besar-besaran terhadap AS diluncurkan.

* Oktober 2009 – Buku berjudul Growing Up Bin Laden: Osama's Wife and Son Take Us Inside Their Secret World yang ditulis Najwa dan Omar bin Laden diterbitkan.

* Desember 2009 – Pemerintah AS tidak memiliki informasi yang akurat di mana Bin Laden berada. Hanya disebutkan, ia bisa berada di Afganistan atau Pakistan.

* 29 Januari 2010 – Seseorang yang diduga sebagai Bin Laden terdengar dalam dua rekaman. Dalam rekaman pertama, ia mengaku bertanggung jawab terhadap serangan yang dilakukan warga Nigeria, Umar Farouk Abdul Muttallab, yang berniat meledakkan pesawat Northwest Airlines di dekat Detroit, Michigan.

Dalam rekaman lain, suara yang sama menyalahkan Amerika Serikat dan negara-negara industri lain sebagai penyebab perubahan iklim.

* Oktober 2010 – Sebuah pesan yang diduga dari Bin Laden muncul di forum jihad dan mendesak umat Muslim membantu orang-orang yang kelaparan, terkena banjir, dan kesulitan air sebagai akibat perubahan iklim. Saat itu, Pemerintah AS menyatakan bahwa Bin Laden sedang berkomunikasi dengan sekutunya untuk melakukan aksi militer.

Halaman:
Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com