Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diplomat Iran "Diusir"

Kompas.com - 27/04/2011, 03:09 WIB

Sektarianisme

Situasi regional di kawasan Teluk semakin tegang pula setelah Bahrain mengundang pasukan GCC masuk ke Bahrain untuk meredam aksi unjuk rasa di negara itu yang digalang kaum Syiah. Iran dan Hezbollah di Lebanon mengkritik keras pengiriman pasukan GCC ke Bahrain.

Lembaga Asalah al-Salafiah yang beraliran Sunni di Bahrain mengkritik pengakuan pura-pura dari lembaga Wifaq Syiah di Bahrain.

Lembaga Wifaq mengatakan, mereka menyambut baik penegasan Raja Bahrain tentang pentingnya kesatuan, persatuan nasional, peneguhan konstitusi, kemerdekaan, dan penguatan identitas Arab di Bahrain. Lembaga itu juga menolak campur tangan asing dalam urusan dalam negeri Bahrain.

Menurut Asalah al-Salafiah, lembaga Wifaq menegaskan hal tersebut, tetapi pada waktu bersamaan pendukungnya turun ke jalan berunjuk rasa.

Asalah al-Salafiah yang merupakan pendukung kuat sistem monarki di Bahrain juga mengkritik Wifaq yang tidak ikut mengutuk campur tangan Iran atas urusan dalam negeri Bahrain. Bahkan, Wifaq dituduh memprovokasi Iran agar ikut campur tangan urusan dalam negeri Bahrain dan mengutuk pengiriman pasukan GCC untuk membantu meredam aksi unjuk rasa di negara itu. (mth)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com