Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jepang Peringatkan China Tarik Kapalnya

Kompas.com - 27/09/2010, 20:38 WIB

TOKYO, KOMPAS.com - Jepang, Senin (27/9/2010) meminta China menarik dua kapal patroli dari kawasan perairan sengketa, sekitar gugus pulau Laut China Timur.

"Dua kapal China berada di dekat perairan kepulauan Senkaku, namun tidak memasuki kawasan perairan Jepang, karena penjaga pantai bersiaga mencegah mereka masuk," kata Kepala Sekretaris Kabinet Yoshito Sengoku.

Dia merujuk pada pulau-pulau yang menjadi pusat perselisihan, yang disebut sebagai Diaoyu oleh China.

"Jepang telah empat kali meminta China untuk menarik kapal-kapal itu," katanya.

Menurut Jiji Press, Menteri Luar Negeri Jepang Seiji Maehara memanggil duta besar China, Cheng Yonghua, untuk meminta akses terhadap empat warga negara Jepang yang telah ditahan oleh China pekan lalu.

Seorang pejabat dari Komando Penerapan Hukum Perikanan China mengatakan kepada AFP, Senin bahwa dua kapal menuju kawasan itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com