Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menyerang Iran Membahayakan Dunia

Kompas.com - 18/11/2009, 05:55 WIB

Iran membantah memiliki fasilitas nuklir lain yang belum dilaporkan ke IAEA. Akan tetapi dalam penjelasannya, pejabat Iran mengatakan, mereka termotivasi membangun fasilitas nuklir bawah tanah karena adanya ”ancaman-ancaman serangan militer terhadap Iran”.

Pemerintah Iran tidak begitu mengkhawatirkan laporan terbaru IAEA itu dan menganggap laporan tersebut berisi pengulangan-pengulangan. Iran juga telah menyerahkan semua informasi mengenai fasilitas nuklir Fordo itu.

   Ketua perunding nuklir Iran, Ali Asghar Soltaniyeh, kepada al-Alam TV menyampaikan, Iran akan terus melanjutkan dengan memasang peralatan-peralatan yang diperlukan sehingga fasilitas itu bisa beroperasi pada tahun 2011.

Soltaniyeh mengatakan ”nyaman” saja dengan laporan IAEA itu karena laporan itu menegaskan bahwa Iran ”bekerja sama sepenuhnya” dan aktivitas di Qom ”sejalan dengan instruksi-instruksi dan pembatasan-pembatasan IAEA”.

”Laporan terbaru dari ketua IAEA Mohamed ElBaradei membuktikan bahwa gunjang-ganjing politik dan propaganda mengenai fasilitas Fordo tidaklah berdasar,” ungkap Soltaniyeh seperti dikutip kantor berita Mehr.

Sementara itu, terkait penolakan Iran untuk mengirimkan langsung 70 persen stok uraniumnya ke Rusia, Ketua Komite Kebijakan Luar Negeri dan Majelis Keamanan Nasional, Parlemen Iran, Alaeddin Boroujerdi mengungkapkan, Iran tidak memercayai dan ada jaminan dari Rusia. Hal itu terkait dengan kegagalan Rusia memenuhi janjinya untuk menyelesaikan pembangkit listrik tenaga listrik Bushehr pada akhir tahun ini.

(AP/AFP/Reuters/OKI)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com