Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Selama di Korea, Presiden Jadwalkan Beberapa Pertemuan Bilateral

Kompas.com - 31/05/2009, 18:04 WIB

PULAU JEJU, KOMPAS.com - Selama kunjungan tiga hari di Korea Selatan, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono tidak hanya menghadiri ASEAN-ROK (Association of South East Asian Nations-Republic of Korea) Commemorative Summit. Presiden juga menggunakan kesempatan ini untuk melakukan sejumlah pertemuan bilateral.

Pada Senin (1/6) pagi, Presiden SBY dijadwalkan mengadakan pertemuan bilateral pertama dengan Perdana Menteri Vietnam Nguyen Tan Tung selama setengah jam. Selanjutnya, Presiden akan mengadakan pertemuan bilateral kembali dengan Perdana Menteri Korsel yang baru Lee Myung-Bak.

Menjelang sore, baru Presiden SBY menghadiri ASEAN-ROK Commemorative Summit di Hall Internasional Convention Centre Jeju. Malam harinya, Presiden SBY dan rombongan terbatas mengikuti undangan jamuan makan malam yang diadakan Presiden Republik Korea Kim Yoon-ok di Crystal Ballroom Hotel Loote di Pulau Jeju.

Sebelum istirahat, Presiden direncanakan memberikan keteranagn pers khusus kepada wartawan Indonesia yang menyertai perjalanan kunjungan kerjanya. Selanjutnya Selasa (2/6) pukul 10.00 waktu setempat, rombongan presiden akan meninggalkan Korea Selatan untuk kembali ke Jakarta. Pesawat kepresidenan yang membawa rombongan dijadwalkan tiba di bandar udara Halim Perdanakusuma pukul 14.25 WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com