Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Guru Ancam Santet Istri, Anak, dan Mertua

Kompas.com - 13/02/2009, 07:17 WIB

BATULICIN — Hanapi (35), PNS di Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan, dilaporkan sang istri dan mertua ke Polisi Sektor Simpang Empat-Batulicin.

Sampai sore polisi masih memintai keterangan istri Hanapi, Ida (30), di ruangan Sentra Pelayanan Kepolisian Sektor setempat, sedangkan bundanya, Hj Maryam, ditemani cucunya menunggu di ruang tamu.

Hj Maryam (60), warga Jalan Tran Kalimantan RT 4, Desa Tungkaran Pangeran, Kecamatan Simpang Empat, menuturkan, sang menantu dilaporkan karena telah melakukan kekerasan dalam rumah tangga dan mengancam akan membunuh istri, anak, dan dirinya dengan cara meracuni, mengguna-gunai, dan menyantet.

Mendapat ancaman tersebut, Hj Maryam melaporkan menantunya itu ke polisi karena dinilai terlalu kurang ajar. Bahkan, selama 13 tahun berumah tangga dengan anaknya, Ida, hingga punya dua anak. Hanapi dibiayai dan dikuliahkan sampai lulus oleh mertuanya dan kemudian diterima menjadi PNS di Disdikpora Tannah Bumbu sebagai tenaga pendidik di Sekolah Dasar Negeri Sungai Kecil. (mukhtar wahid)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com