Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Partai Berkuasa di India Kalah

Kompas.com - 07/03/2012, 02:22 WIB

Partai Kongres saat ini masih berkuasa di tingkat pemerintah federal India, di bawah kepemimpinan PM Manmohan Singh. Namun, serangkaian skandal korupsi kelas kakap dan kampanye antikorupsi yang dipimpin aktivis Anna Hazare tahun lalu telah menodai citra Singh dan Partai Kongres.

Tema korupsi diduga juga menjadi faktor kemenangan Partai Samajwadi yang beraliran sosialis di Uttar Pradesh. Dengan mengusung tema perang melawan korupsi, partai tersebut meraih dukungan luas di kalangan warga minoritas Muslim dan petani berkasta rendah.

Partai Samajwadi meraih sedikitnya 194 kursi, atau hampir separuh kursi parlemen Negara Bagian Uttar Pradesh. ”Rakyat telah bangkit menembus batas-batas kasta dan agama untuk memilih Partai Samajwadi, dan itu sebabnya sudah jelas kita akan meraih mayoritas kursi,” seru Akhilesh Yadav. Seperti Rahul Gandhi, Yadav adalah tokoh muda partai yang merupakan anak dari Ketua Partai Samajwadi Mulayam Singh Yadav.

Kemenangan partai ini dipastikan akan menggusur Menteri Besar Uttar Pradesh saat ini, Mayawati. Kepala negara bagian itu tidak disukai rakyatnya karena lebih memilih menghabiskan anggaran untuk membangun taman dan patung raksasa dirinya daripada memperbaiki sistem kesehatan dan pendidikan di negara bagian tersebut.

(AP/AFP/Reuters/DHF)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com