Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mie Celor Khas Jambi

Kompas.com - 25/11/2011, 17:23 WIB
Fabian Januarius Kuwado

Penulis

KOMPAS.com - Jalan-jalan ke tanah Jambi, kurang elok rasanya jika belum mencoba sajian kulinernya. Ada satu masakan yang mudah ditemui di jalan-jalan kota Jambi, yaitu Mie Celor. Sensasi kaya rempah ditambah suasana Kota Jambi sendiri yang sudah masuk musim penghujan menjadi pengalaman berharga bagi Anda yang cinta dengan cita rasa Indonesia.

Mie Celor terbuat dari tepung terigu pilihan serta diracik menjadi adonan khas menjadi kunci utama kenikmatan mie ini. Apalagi ditambah berbagai macam sayuran sehat seperti tauge dan daun sop yang sebelumnya dicelupkan ke dalam air mendidih terlebih dahulu, diyakini makin menambah selera makan Anda.

Tak hanya itu, para penjual kerap melakukan variasi dengan menambah irisan daging ayam atau sapi yang telah digoreng sebelumnya. Bayangkan betapa kayanya rasa kuliner yang satu ini. Banyak penikmat Mie Celor mengungkapkan cita rasa sebenarnya adalah pada kuah santan yang diguyur diatas mie bercampur telur dan sayuran tersebut. Aroma rempah yang menyeruak dari kuah santan panas tersebut membuat lidah seakan tak mau berhenti mengunyah jajanan yang tergolong murah ini.

Mie Celor di Jambi merupakan hidangan umum yang bisa didapat dengan mudah, namun tak banyak perbedaan rasa pada setiap penjual, semua memiliki benang merah rasa yang sama. Mie Celor juga mudah dijumpai di daerah-daerah Sumatera lainnya seperti Palembang dan Padang. Cuma bedanya, Mie Celor di daerah-daerah tersebut memiliki kuah yang kekentalannya tinggi.

Penasaran dengan Mie Celor khas Jambi? Sempatkan waktu Anda untuk mencicipi salah satu selera kuliner nusantara ini jika tengah berkunjung ke Kota Jambi, dijamin perjalanan Anda akan lebih kaya rasa, rasa Indonesia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com