Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kapal Pembawa Senjata Dicegat

Kompas.com - 14/06/2011, 02:57 WIB

”Uji coba terakhir mereka lakukan sudah terbilang lama. Saat ini bukan tidak mungkin Korut telah berhasil membuat versi miniatur senjata nuklir. Namun, kecurigaan ini memang belum bisa dibuktikan,” ujarnya.

Saat ini Korsel bersiap-siap mengerahkan helikopter penyerang yang mereka miliki ke lima pulau terdepan, dekat kawasan sengketa perbatasan Laut Kuning.

Korut juga mengancam akan menyerang jika militer Korsel tidak berhenti menggunakan foto para pemimpin mereka sebagai target latihan menembak. Latihan seperti itu dilaporkan telah dihentikan.

Hubungan kedua negara beberapa bulan lalu sempat memburuk. Terakhir pasukan Korut membombardir sebuah pulau berpenghuni, Pulau Yeonpyeong, yang menewaskan sejumlah personel marinir dan masyarakat sipil. Insiden itu terjadi menyusul kemarahan Korut yang menentang latihan perang Korsel-AS.(AFP/AP/DWA)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com